WONOSARI, GUNUNGKIDUL — Dalam rangka memperingati Milad ke-113 Muhammadiyah sekaligus Hari Disabilitas Internasional 2025, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan Gerak Jalan Kreasi Berkemajuan, yang berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan.
BACA SELENGKAPNYA : SD Muhammadiyah Bogor Raih Prestasi di OlympicAD 2026 Tingkat Provinsi
Kegiatan ini diikuti oleh 173 regu dari berbagai unsur, meliputi PCM, PCA, PRM, PRA, organisasi otonom tingkat daerah, IGABA Cabang, HIDIMU, SLB Muhammadiyah Ponjong, AUM Pendidikan dan Kesehatan, serta masjid binaan Muhammadiyah se-Kapanewon Wonosari. Seluruh peserta mengikuti rangkaian kegiatan dengan tertib dan antusias.
Gerak jalan dilepas secara simbolis oleh Wakil Bupati Gunungkidul yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Gunungkidul, bertempat di titik start depan Kantor BAZNAS Kabupaten Gunungkidul.
Salah satu peserta yang mencuri perhatian adalah SD Muhammadiyah Bogor. Dengan menampilkan kekompakan barisan, kreativitas kostum, serta pesan dakwah yang inspiratif, regu SD Muhammadiyah Bogor berhasil meraih Juara Harapan III. Prestasi ini menjadi wujud partisipasi aktif AUM Pendidikan Muhammadiyah dalam menyemarakkan kegiatan persyarikatan sekaligus menguatkan nilai kebersamaan.
Panitia menyampaikan bahwa gerak jalan ini tidak hanya berorientasi pada aktivitas fisik, tetapi juga menjadi sarana ekspresi kreativitas, solidaritas, dan dakwah yang menggembirakan. Kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan semangat hidup sehat, mempererat ukhuwah, serta memperkuat spirit Islam Berkemajuan di lingkungan Muhammadiyah Kabupaten Gunungkidul.
.jpg)



0 Komentar